Jumat, 04 Juli 2014

Pada Persit, Netty Titipkan Pentingnya Ketahanan Keluarga



BANDUNG -- Ketua Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Jawa Barat Netty Heryawan mengatakan tidak ada kemajuan sebuah bangsa tanpa adanya ketahanan keluarga dan imunitas yang kuat. Situasi dan keadaan dirumah sangat mempengaruhi perilaku seseorang dilingkungan.

Hal tersebut diungkapkan dalam acara Pembekalan Ketahanan Keluarga dalam rangka Hari Keluarga Nasional bagi Persit Kartika Chandra Kirana Pd III/Slw Tahun 2014 di Gd. Satata Sariksa Rindam III/Slw Bandung, Kamis (3/7).

Organisasi perempuan, menurut Netty, mempunyai peran penting dalam lingkup domestik dan luar domestik. “Jika perempuan berdaya dan cerdas tentu akan berdampak besar dan luas pada ketahanan keluarga dan bangunan masyarakat yang sejahtera,” lanjut Netty.

Setiap permasalahan perempuan akan menjadi masalah bangsa maka perempuan dengan kebijakan negara sangat erat hubungannya. Perempuan tidak dapat dipandang sebelah mata yang bukan saja menjadi objek pembangunan tetapi subjek pembangunan.

Di akhir sambutannya, Netty berharap dengan memahami tentang ketahanan keluarga kaum perempuan dapat menjadi center of life dalam tiap keluarga dan masyarakat. Serta dapat mempersiapkan generasi penerus bangsa yang tangguh, kuat, cerdas dan mempunyai antibodi.

Acara turut dihadiri oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Pd III/Slw Eulis Dedi Kusnadi, Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Pd III/Slw Rosita Suyatno, Ka. BKKBN perwakilan Jawa Barat Siti Fathonah, anggota Persit Kartika Chandra Kirana Pd III/Slw seBandung Cimahi dan pengurus P2TP2A Jawa Barat.***



Tidak ada komentar:

Posting Komentar